Nov 24, 2008

IIS and XAMPP (Apache) on Windows XP


Mengambil pelajaran dari seseorang yang sudah proven dan well known adalah hal yang menurut saya sangat penting. Dengan mencoba memahami rute yang telah di lalui oleh para pakar, akan menjadikan saya sebagai "new generation" menjadi sosok pribadi yang lebih berwawasan. Mempelajari, Memperbaiki dan Menyempurnakan. Hal yang sama terjadi pada teknologi yang sekarang ini sedang saya geluti yaitu web platform, web framework dan CMS. Dalam hal ini, saya mencoba untuk mengambil pelajaran dari salah satu CMS yang sudah sangat terkenal yang memiliki pengguna yang sangat banyak sekali. Yep, CMS yang saya maksud adalah Joomla yang beberapakali menjadi nominasi dan menjuarai best overall CMS. Saya merasa sangat penting untuk mencoba mencicipi Joomla dan mendapatkan "user experience". Tujuannya adalah demi memperbaiki, mengembangkan dan menyempurnakan "mainan" yang sedang saya oprek yaitu DotNetNuke.

Untuk dapat melakukan hal tersebut, saya harus bisa menginstall dan menjalankan Joomla di Windows XP saya. Beruntung saya bisa menemukan XAMPP (Apache) sehingga saya bisa dengan mudah menginstall dan mencoba-coba fitur2 Joomla.

Namun demikian, ada beberapa trik yang harus di lakukan agar XAMPP dan IIS dapat hidup berdampingan dengan damai dan harmonis. Sebelum saya menerapkan tips and trick tersebut, saya tidak dapat menjalankan XAMPP saya di Windows XP. Masalah utamanya adalah telah digunakannya port default oleh IIS. Tips and trick saya dapatkan dari Williamo's Blog. Adapun uraiannya adalah sebagai berikut: (saya menginstall XAMPP di folder C:\xampp\ )

1. Edit file httpd.conf yang dapat di temukan di C:\xampp\apache\conf:

- ganti "Listen 80" dengan "Listen 8080"

- ganti "ServerName localhost:80" dengan "ServerName localhost:8080"

2. Edit file httpd-ssl.conf yang dapat di temukan di C:\xampp\apache\conf\extra:

- ganti "Listen 443" dengan "Listen 4499"

- ganti "VirtualHost _default_:443" dengan "VirtualHost _default_:4499"

- ganti "ServerName localhost:443" dengan "ServerName localhost:4499"

setelah kedua file diatas di edit, maka XAMPP yang saya install di Windows XP kemudian dapat berjalan dengan baik:

copas dari http://geeks.netindonesia.net/blogs/go2ismail/archive/2008/11/09/iis-and-xampp-apache-on-windows-xp.aspx

No comments: